Melayani Sepenuh Hati


Terima kasih atas kunjungan dan kepercayaannya, melayani sepenuh hati adalah motto kami

Visi

Menjadi Rumah Sakit Bhayangkara yang Modern dalam bidang Pelayanan Kesehatan dan Kedokteran Kepolisian melalui transformasi digital

Misi

1. Menyelenggarakan Pelayanan Kesehatan dan Kedokteran Kepolisian secara prosedural, profesional dan paripurna kepada masyarakat Polri dan Masyarakat Umum.



2. Peningkatan kemampuan SDM, sarana dan prasarana dalam rangka meningkatkan mutu dan keselamatan pasien berbasis teknologi.



3. Menyelenggarakan Pelayanan Kedokteran Kepolisian berbasis teknologi secara profesional dalam rangka mendukung tugas operasional Polri.

4. Menyelenggarakan pendidikan, pelatihan, dan penelitian yang berkualitas sesuai kebutuhan pelayanan kesehatan dan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi

Motto

Melayani Sepenuh Hati

 

PERTAMA DI RUMAH SAKIT POLRI, RS. BHAYANGKARA H.S. SAMSOERI MERTOJOSO SURABAYA MEMBUKA LAYANAN DSA

Oleh : RS. BHAYANGKARA SURABAYA 20 Januari 2024 09:45 WIB

Share : : 1971   |   : 1


Keterangan : Soft Launching Layanan DSA di RS. Bhayangkara Surabaya

 

      Surabaya - Rumah Sakit Bhayangkara Surabaya, H.S Samsoeri Mertojoso terus memberikan layanan kesehatan untuk membantu masyarakat Jawa Timur. Salah satu layanan baru kesehatan di RS Bhayangkara Surabaya, yaitu Layanan DSA ( Digital Subtraction Angiography ).

       RS Bhayangkara Surabaya melaksanakan soft launching Layanan DSA ( Digital Subtraction Angiography ) yang dihadiri mantan Menteri Kesehatan, LETJEN. TNI (P) Prof. Dr. dr. Terawan, Sp. Rad(K) bersama Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol. Drs. Imam Sugianto, M.Si serta Kabiddokes Polda Jatim, Kombes Pol. dr. Erwinn Zainul Hakim, MARS, M.H.Kes dan Karumkit RS Bhayangkara Surabaya, Kombes Pol. dr. Aris Sukarno, Sp.OG digelar pada Sabtu ( 20/01/2024) siang.

      Karumkit RS Bhayangkara Surabaya, KBP. dr. Aris Sukarno, Sp. OG mengatakan pelayanan DSA merupakan layanan baru di RS Bhayangkara Surabaya untuk melayani pemeriksaan dan tindakan terhadap masalah di pembuluh darah terutama di kepala.
untuk layanan ini baru di RS Bhayangkara Surabaya, dan menjadi layanan DSA pertama di Indonesia untuk Rumah Sakit Polri. Pada soft launching kali ini, layanan sudah bisa untuk pemeriksaan maupun tindakan.

      Sementara itu, AKBP dr. Bayu Dharma Shanti, Sp.PD-KGH, FINASIM, dokter yang bertugas di RS Bhayangkara Surabaya menyebut, layanan DSA ini untuk pasien yang mengalami kelainan pembuluh darah terutama yang ada di otak. Dari tindakan atau operasi sekitar 10 menit sampai 1 jam itu akan terlihat bahwa pembuluh darah mengalami sumbatan atau kebuntuan yang kemudian, dokter memasukkan jenis zat tertentu yang tujuannya untuk mengurangi sumbatan yang ada.

Informasi Layanan RS. Bhayangkara Surabaya Hubungi 0318292227
Atau Kunjungi Media Sosial Kami di akun RS. BHAYANGKARA SURABAYA
https://rs-bhayangkarasurabaya.id
https://www.facebook.com/samsoeri.mertojoso.9
https://twitter.com/RSBsby
RS. BHAYANGKARA SURABAYA
GAWE SEHAT, GAWE SEGER, GAWE WARAS, TOMBO TEKO LORO LUNGO
#rsbhayangkara
#rsbhayangkarasurabaya
#blu
#blusinergi
#DSA

 

Kirim Komentar


Nama
Email
Komentar
Berkomentarlah secara bijak

Komentar

1. Tanti Ardiagarini

"Kalo memakai BPJS apa bisa"
...
Administrator
Mohon maaf kak tidak tercover bpjs ya kak

 



 

      SURVEI KEPUASAN PASIEN DAN KELUARGA

 

 

 

  • Terbaru
  • Terpopuler
25 April 2025 14:32 WIB Hits : 22

 

18 April 2025 12:24 WIB Hits : 78

 

11 April 2025 12:31 WIB Hits : 2859

 

04 April 2025 11:05 WIB Hits : 141

 

28 Maret 2025 08:47 WIB Hits : 162

 




Galeri Terbaru


  10 Foto

MAKLUMAT PELAYANAN

  9 Foto

INSTALASI RADIOLOGI

  37 Foto

INSTALASI RAWAT INAP RS BHAYANGKARA HSSM SURABAYA

  12 Foto

Kegiatan Bakti Sosial Yayasan Kemala Bhayangkari (YKB) Di RS Bhayangkara Surabaya


Lihat Semua Galeri

Alamat Kami

Jl. Ahmad Yani No.116, Ketintang, Gayungan, Kota SBY, Jawa Timur 60231
Telp : +62 829 2227
Email : rsbhayangkarasurabaya@gmail.com
Temukan kami di :