Melayani Sepenuh Hati


Terima kasih atas kunjungan dan kepercayaannya, melayani sepenuh hati adalah motto kami

Visi

Menjadi Rumah Sakit Bhayangkara yang Modern dalam bidang Pelayanan Kesehatan dan Kedokteran Kepolisian melalui transformasi digital

Misi

1. Menyelenggarakan Pelayanan Kesehatan dan Kedokteran Kepolisian secara prosedural, profesional dan paripurna kepada masyarakat Polri dan Masyarakat Umum.



2. Peningkatan kemampuan SDM, sarana dan prasarana dalam rangka meningkatkan mutu dan keselamatan pasien berbasis teknologi.



3. Menyelenggarakan Pelayanan Kedokteran Kepolisian berbasis teknologi secara profesional dalam rangka mendukung tugas operasional Polri.

4. Menyelenggarakan pendidikan, pelatihan, dan penelitian yang berkualitas sesuai kebutuhan pelayanan kesehatan dan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi

Motto

Melayani Sepenuh Hati

 

SIAP LAKSANAKAN TURJAMANTROLI, SATPAM SAMBUT PASIEN DENGAN RAMAH

Oleh : RS. BHAYANGKARA SURABAYA 08 Juni 2021 08:13 WIB

Share : : 520   |   : 0


Keterangan : BSMMed Edisi 26

 

      Satuan Pengamanan yang selanjutnya disingkat Satpam adalah satuan atau kelompok petugas yang dibentuk oleh instansi/badan usaha untuk melaksanakan pengamanan dalam rangka menyelenggarakan keamanan swakarsa di lingkungan kerja (Perkapolri No 24 Tahun 2007, BAB III, Pasal 6, Ayat 2). 

      Satpam RS. Bhayangkara Surabaya siap melindungi dan mengayomi lingkungan dengan kompeten melindungi dari setiap gangguan keamanan, serta menegakkan peraturan dan tata tertib yang berlaku di lingkungan Rumah Sakit Bhayangkara Surabaya. Bripka Aditya Titis Prastiawan S.H., M.M. koordinator Satpam Rumah Sakit Bhayangkara Surabaya menuturkan bahwa Satpam siap menyambut para pasien dan keluarga dengan ramah dan lembut serta siap mengamankan dan melindungi setiap pasien dan keluarga agar tetap merasa nyaman dan aman saat berada di lingkungan Rumah Sakit Bhayangkara Surabaya. 

      Lebih lanjut  Bripka Aditya juga menegaskan bahwa satpam juga harus bisa melakukan pengawasan dan pengaturan. Antara lain pengawasan ke luar masuk Dokter, Perawat, Pegawai Rumah Sakit dan pasien ataupun keluarga pasien selama 24 jam, pengawasan terhadap disiplin kerja dan perilaku keluarga pasien pada saat melakukan patroli di area Lingkungan RS. selama 24 jam, pengaturan dan penerimaan tamu. 

      Untuk Tolak ukur kinerja Satpam dilandaskan oleh attitude (perilaku), knowledge (pengetahuan), dan skill (keterampilan). Dengan “Turjamantroli” (pengaturan, penjagaan, pengamanan, dan patroli) diharapkan kinerja Satpam mampu mengubah perilaku Disiplin Pegawai yang berulang, sehingga mampu berubah menjadi kebiasaan. Kemudian kebiasaan nilai Perilaku baik menjadi pola, dan pola yang melekat akhirnya menjadi budaya pola pikir kerja "Turjamantroli" ujar Bripka Aditya dalam rilis yang diterima BSMMed Senin (7/6).(nyo/rsbsm)

Liputan BSMMed (Bhayangkara Samsoeri Mertojoso Medical Media) RS. Bhayangkara H.S. Samsoeri Mertojoso Surabaya
Edisi 26 Selasa, 08 Juni 2021

Informasi Layanan RS. Bhayangkara Surabaya Hubungi 0318292227

Atau Kunjungi Media Sosial Kami di akun RS. BHAYANGKARA SURABAYA
http://rs-bhayangkarasurabaya.jatim.polri.go.id/
https://www.facebook.com/samsoeri.mertojoso.9


BERSAMA KITA BISA
SAATNYA KITA WAKTUNYA KITA

 

Kirim Komentar


Nama
Email
Komentar
Berkomentarlah secara bijak

 

      SURVEI KEPUASAN PASIEN DAN KELUARGA

 

 

 

  • Terbaru
  • Terpopuler
25 April 2025 14:32 WIB Hits : 43

 

18 April 2025 12:24 WIB Hits : 94

 

11 April 2025 12:31 WIB Hits : 2868

 

04 April 2025 11:05 WIB Hits : 149

 

28 Maret 2025 08:47 WIB Hits : 176

 




Galeri Terbaru


  10 Foto

MAKLUMAT PELAYANAN

  9 Foto

INSTALASI RADIOLOGI

  37 Foto

INSTALASI RAWAT INAP RS BHAYANGKARA HSSM SURABAYA

  12 Foto

Kegiatan Bakti Sosial Yayasan Kemala Bhayangkari (YKB) Di RS Bhayangkara Surabaya


Lihat Semua Galeri

Alamat Kami

Jl. Ahmad Yani No.116, Ketintang, Gayungan, Kota SBY, Jawa Timur 60231
Telp : +62 829 2227
Email : rsbhayangkarasurabaya@gmail.com
Temukan kami di :